5 Istana Paling Indah di Kawasan Asia, di Indonesia Juga Punya Loh

Istana adalah sebuah bangunan besar dan mewah yang biasanya di huni oleh para raja dan seluruh anggota keluarga kerajaan. Semakin besar, megah dan mewah istana yang di bangun maka menjadi sebuah pertanda bahwa negeri yang di pimpin oleh raja tersebut semakin makmur. Kalau di tinjau ke seluruh penjuru dunia, pastinya sangat banyak sekali keberadaan istana dengan berbagai bentuk desain arsitektur yang berbeda-beda.


istana paling indah

Seiring perkembangan zaman, keberadaan sebuah istana tentunya tidak selalu menjadi sebuah tempat tinggal dari seorang raja, istana kini juga dibuat untuk para pemimpin pemerintahan seperti Presiden. Dan berikut ini adalah beberapa istana di kawasan Asia yang di kenal menjadi istana yang termegah, paling eksotis dan paling. Dari pada tambah penasaran, yuk simak ulasan berikut ini tentang instana termegah di kawasan Asia.


1. Istana Negara Tajikistan


Istana Negara Tajikistan

Istana negara Tajikistan memiliki julukan sebagai Presidential Palace atau merupakan sebuah istana kepresidenan untuk presiden Tajikistan. Istana hadir dengan tampilan warna yang di dominasi oleh warna putih dengan pilar-pilar tinggi yang menyangga bangunan. Selain sebagai istana kepresidenan, tempat ini juga di fungsikan sebagai kantor pusat partai demokrat di negara Tajikistan. Salah satu yang mencolok dari bangunan ini adalah adanya sebuah kubah berwarna kuning pucat yang berada di atas bangunan istana tersebut.

2. Istana Negara Kazakhstan


Istana Negara Kazakhstan

Istana negara Kazakhstan adalah istana kepresidenan yang di bangun pada tahun 2001 dan selesai pada tahun 2004. Empat tahun dalam masa pembangunannya, istana sangat terkesan memukau untuk di lihat, pasalnya bangunan setinggi 80 meter ini memiliki sebuah kubus berwarna biru dengan perpaduan warna emas yang semakin terlihat sangat elegan. Tidak hanya terlihat sangat megah, istana kepresidenan ini juga terlihat sangat asri dengan adanya penambahan dekorasi taman bunga yang berwarna warni.

3. Istana Negara Uni Emirat Arab


Istana Negara Uni Emirat Arab

Meskipun dalam kenyataannya istana kenegaraan Uni Emirat Arab ini belum benar-benar selesai tahap pembangunannya, namun mungkin ini adalah salah satu yang di gadang-gadang sebagai istana negara yang paling mewah di kawasan asia. Pasalnya istana negara ini di bangun pada lahan yang luasnya 150 hektare, yang nantinya akan di gunakan sebagai tempat tinggal Presiden, para pangeran kerajaan beserta para menteri-menteri negara. Dalam istana negara ini juga terdapat masjid besar dan juga kantor pemerintahan lengkap dengan adanya kantor basis militer.

4. Istana Negara Turkmenistan


Istana Negara Turkmenistan

Istana negara Turkmenistan selesai di bangun pada tahun 2011 yang lalu, dengen menelan biaya pembangunan mencapai hingga 3,4 triliun rupiah. Tidak tanggung-tanggung, negara Turkmenistan sengaja mengambil jasa dari para arsitektur yang cukup ternama dari Prancis agar pembangunan istana ini mendapatkan hasil yang memuaskan. Arsitektur tersebut bernama Bouygues, yang pada akhirnya membangun istana ini dengan di sertai kubah berwarna emas yang masih bergaya khas timur tengah dengan disertai pilar dan tugu besar yang menambah istana ini menjadi megah.

5. Istana Negara Indonesia


istana merdeka

Sejatinya negara Indonesia memiliki 6 istana kepresidenan, namun dari keenam yang ada, istana merdeka adalah istana kepresidenan yang paling tua dan bersejarah. Istana merdeka di bangun selama kurang lebih 6 tahun lamanya, dan di bangun dari tahun 1873 hingga tahun 1879. Meskipun terlihat berbeda dari beberapa istana kepresidenan yang telah di sebutkan sebelumnya di atas, istana merdeka ternyata sangat terkenal di kancah dunia international. Hampir di setiap tahunnya saat merayakan HUT RI di bulan Agustus, istana ini selalu di kunjungi oleh tamu-tamu penting dari negara lain.
Nah sahabat iyakan.com, itulah beberapa istana di wilayah Asia yang di masukkan ke dalam kategori sebagai istana paling indah. Kalau menurutmu, dari kelima istana negara diatas, mana sih istana yang paling indah .

                                                                                                                                                        Sumber: iyakan.com

Share it With Your Friends

Comments